Untuk mempermudah penguncian terdiri dari sitem locking dan unlocking, hampir setiap mobil baru sudah dilengkapi sistem Central Lock. Cukup kunci pintu dari satu pintu, maka pintu yang lain akan ikut mengunci, sama halnya saat membuka kunci pintu. Pengembangan dari fungsi Central Lock System adalah dipadu dengan remote control sebagai pengontrol penguncian pintu dari jauh, atau sering disebut dengan Keyless Entry.
Modul Alarm System yang umumnya sudah menyatu dengan Remote Controlnya. Kesemua fungsi tersebut adalah untuk memudahkan dan meningkatkan kenyamanan dalam berkendara.Komponen yang umumnya digunakan pada Remote Control + Alarm System + Central Door Lock System.
Umumnya komponen car alarm dan central lock antara lain sebagai berikut:
a) 1 set kabel untuk 4 pintu
b) 4 batang (rod) penarik/pendorong
c) 4 batang dudukan Lock Actuator
d) 1 unit Central Lock Module
e) 1 set sekrup, baut, dsb.
Posting Komentar